#PilahBilasLipat, Kampanye Pilah Sampah Berhadiah Jutaan Rupiah

Reading time: 2 menit
Kampanye Kara #PilahBilasLipat ajak konsumen peduli lingkungan. Foto: Kara

Jakarta (Greeners) – PT SIG Combibloc Indonesia Noer Wellington bersama PT Kara Santan Pertama meluncurkan kampanye #PilahBilasLipat. Kampanye ini mengajak para konsumen untuk ikut berpartisipasi mengumpulkan sampah kemasan karton yang kemudian akan didaur ulang.

Head of Market Indonesia, Malaysia, Philippines PT SIG Combibloc Indonesia Noer Wellington mengatakan, pihaknya bersama Kara Santan ingin memberikan edukasi kepada masyarakat terkait bagaimana cara menjalani hidup yang ramah lingkungan dan yang mereka mulai dengan cara yang sederhana dari rumah.

“Kami mengumumkan inisiatif terbaru yang menjadi bagian dari komitmen way beyond good yaitu kampanye #PilahBilasLipat. Kampanye ini ajakan untuk keluarga Indonesia dalam membiasakan diri melalui tiga langkah,” kata Wellington dalam webinar peluncuran kampanye #PilahBilasLipat baru-baru ini.

Ia menambahkan, usai memasak, kemasan karton Kara kita pilah dan bersihkan dalamnya lalu dilipat. Kemudian kumpul kemasan itu dalam satu tempat sebelum nantinya dikirim kepada recycler (pendaur ulang).

Commercial Director PT Kara Santan Pertama Martin Jimi mengatakan, kampanye #PilahBilasLipat ini sangat menyenangkan. Kemasan santan Kara yang telah masyarakat gunakan, terkumpul dan akan masuk proses daur ulang untuk mengurangi limbah sampah.

“Isu mengenai sustainability sudah banyak dan kali ini kita melakukannya dengan senang seusai memasak. Jadi setelah pilah, bilas dan lipat kemasannya. Ini menjadi hal unik dan berbeda dengan kampanye-kampanye lain tentang sustainability,” ungkap Martin.

Kampanye #PilahBilasLipat Jadi Kebiasaan Baru

Melalui pelaksanaan kampanye #PilahBilasLipat ini, Wellington mengungkapkan harapannya bisa mengajak masyarakat agar tertarik dan ikut berpartisipasi dalam mendaur ulang sampah kemasan khususnya kemasan karton bekas tersebut.

“Sebetulnya harapan kami adalah mengajak masyarakat untuk bisa menjadi lebih tertarik mendaur ulang kemasan karton bekas dan juga kemasan lainnya. Jadi membiasakan diri dalam keluarga untuk memilah kemudian membersihkan atau membilas dan juga melipat kemasan karton bekas,” tutur Wellington.

Pelaksanaan kampanye #PilahBilasLipat ini akan berlangsung dari 11 November hingga 5 Desember 2021. Masyarakat yang berminat ikut dalam kampanye tersebut dapat membuat video kreatif Instagram Reels ketika sedang memilah, membilas dan melipat kemasan karton kertas Kara Santan ukuran 200 ml. Bagi pemenang yang beruntung akan mendapat hadiah OVO cash senilai total Rp 9 juta.

Wellington juga berharap melalui kampanye #PilahBilasLipat ini, nantinya kebiasaan memilah sampah ini dapat terus berlanjut bagi masyarakat bahkan tidak hanya untuk sampah kemasan karton saja tetapi sampah lainnya.

“Kita mengharapkan partisipasi dari masyarakat untuk mengirimkan video juga mengirimkan hashtag ke teman-temannya. Dengan begitu harapannya kebiasaan memilah, membilas dan melipat ini bisa terus berlanjut,” imbuhnya.

Untuk informasi lebih lengkap mengenai kampanye #PilahBilasLipat ini dapat mengunjungi akun instagram SIG di @sig.id.waybeyondgood.

Penulis : Fitri Annisa

Top