Lampu Berpanel Surya dalam Botol Kaca

Reading time: < 1 menit
Console Solar Jar. Foto: inhabitat.com

Di Afrika Selatan dipasarkan lampu unik yang ramah lingkungan. Consol Solar Jar adalah panel surya yang terpasang di atas sebuah stoples kaca. Pada siang hari panel surya akan menyerap energi matahari. Sementara, pada waktu malam lampu LED di dalam stoples tersebut siap dinyalakan, tanpa terhubung ke listrik. Gabungan antara kaca dengan sinar yang berasal dari energi matahari mengeluarkan sinar yang berpendar indah.

Console Solar Jar. Foto: inhabitat.com

Console Solar Jar. Foto: inhabitat.com

Perusahaan yang memproduksi Consol Solar Jar sebelumnya hanya membuat stoples kaca saja. Namun baru-baru ini mereka menambah variasi produknya dengan menambahkan lampu LED. Tidak disangka, produknya diterima dengan baik. Produk unik ini telah memenangkan beberapa penghargaan.

Consol Solar Jar cocok untuk digunakan pada saat berkemah atau acara luar ruang lainnya. Tutup stoplesnya berfungsi sebagai tombol untuk menyalakan lampu yang energinya sudah disimpan selama siang hari. Untuk sekali pengisian, lampu LED di dalamnya bisa menyala hingga enam jam.

Console Solar Jar. Foto: inhabitat.com

Console Solar Jar. Foto: inhabitat.com

Console Solar Jar dihargai US $15 (hampir Rp. 200.000). Sayangnya produk ini baru dijual di wilayah Afrika Selatan saja.

Penulis: NW/G15

Top