EQUO, Sedotan Bebas Plastik dari Kopi dan Beras

Reading time: 2 menit
Foto: equointl.com

Meskipun berukuran kecil, sedotan plastik merupakan salah satu musuh terbesar bagi lingkungan. Beberapa sumber bahkan menyatakan bahwa sampah sedotan plastik masih menduduki peringkat ke-5 penyumbang sampah plastik di dunia. Prihatin akan kondisi tersebut, sebuah perusahaan startup asal Amerika Serikat-Vietnam, EQUO, tergerak untuk menciptakan sedotan ramah lingkungan yang sepenuhnya bebas plastik.

“Ini merupakan langkah awal kami untuk mengatasi permasalahan sampah plastik di dunia. Membuat sedotan bebas plastik merupakan salah satu langkah termudah yang dapat kami lakukan,” tulis EQUO dalam situs Kickstarter.

Sedotan bebas plastik EQUO sendiri mulai diciptakan pertama kali pada tahun 2020 oleh Marina Tran-Vu. Saat itu, Marina tertarik untuk menghadirkan solusi yang benar-benar ramah lingkungan bagi para pengguna sedotan plastik. Ia menyadari bahwa tak sedikit orang merasa lebih nyaman untuk menikmati segelas minuman dengan menggunakan sedotan. Setelah melakukan berbagai uji coba, Marina memutuskan untuk membuat sedotan dari bahan-bahan alami seperti kopi dan juga beras.

“Tak hanya kopi dan beras, kami juga menggunakan bahan-bahan organik lain seperti jerami, kelapa, dan juga tebu. Bahan-bahan tersebut, selain ramah lingkungan, juga mudah untuk kita bentuk sedemikian rupa. Dengan menambahkan bahan-bahan lain seperti tepung tapioka, sedotan organik kami dapat bertahan dalam waktu lama di dalam segelas minuman,” ujar Marina seperti dilansir dari situs Forbes.

“Meskipun sedotan EQUO terbuat dari bahan alami, jangan khawatir, sedotan kami tidak akan memengaruhi rasa pada minuman Anda. Namun khusus untuk sedotan kopi dan tebu, ia akan mengeluarkan rasa manis dan aroma wangi jika kita gunakan,” tambah Marina.

Marina menjamin bahwa seluruh produk sedotan EQUO benar-benar ramah lingkungan, mudah terurai, dan juga bebas dari plastik. Selain itu, ia juga mengeklaim bahwa produk sedotan ciptaannya bersifat bebas racun, bebas bahan kimia, dan juga bebas dari pewarna buatan. Hal tersebut menjadikan sedotan unik ini aman untuk digunakan oleh semua kalangan, baik tua maupun muda.

Dapat Dijadikan Camilan dan Mainan Hewan

Tak hanya ramah lingkungan, Marina juga menyatakan bahwa sedotan EQUO hampir seluruhnya bersifat edible atau aman untuk kita konsumsi. Selain terbuat dari bahan-bahan yang aman, sedotan unik tersebut juga diwarnai oleh zat pewarna alami yang terbuat dari buah dan jus sayuran. Marina juga memastikan bahwa seluruh produknya bersifat vegan dan juga bebas gluten.

“Karena terbuat dari bahan-bahan yang aman, sedotan EQUO juga dapat kita konsumsi sebagai camilan renyah. Selain itu, beberapa sedotan juga dapat kita olah kembali menjadi makanan berat seperti bubur,” kata Marina.

Meski demikian, tidak semua sedotan EQUO dapat kita konsumsi sebagai makanan. Beberapa jenis sedotan seperti sedotan jerami, sedotan kelapa, dan juga sedotan tebu memiliki rasa dan tekstur yang kurang pas di lidah. Namun, sedotan-sedotan tersebut dapat kita manfaatkan sebagai mainan kunyah untuk hewan peliharaan.

“Kami ingin sedotan kami dapat memberikan fungsi semaksimal mungkin,” tulis EQUO.

Sebagai informasi, seluruh sedotan EQUO dibuat dengan memanfaatkan bahan-bahan lokal yang diperoleh dari para petani di Vietnam dan Taiwan. Marina mengatakan bahwa EQUO, selain memiliki misi untuk mengurangi penggunaan sedotan plastik sekali pakai, juga bertekad untuk mendukung pertanian lokal. Melalui EQUO, Marina ingin mendukung pertumbuhan ekonomi lokal dan mendukung penciptaan lapangan kerja baru di kedua negara tersebut.

Penulis: Anggi R. Firdhani

Sumber:

Forbes

Kickstarter

Top