Dell Siap Hadirkan Laptop Berkelanjutan

Reading time: 2 menit
Dell merancang konsep laptop berkelanjutan bermaterial bio yang ramah lingkungan. Foto: The Verge

Perusahaan teknologi terkemuka asal Amerika Serikat, Dell, baru-baru ini mengumumkan bahwa mereka siap meluncurkan laptop futuristik yang berkelanjutan.  Mereka telah menciptakan rancangan laptop terbaru bernama Concept Luna yang lebih ramah lingkungan dibandingkan dengan laptop lainnya. Rancangan tersebut mereka ciptakan dengan berkolaborasi bersama raksasa perusahaan teknologi Intel.

Bersama dengan Intel, Dell merancang laptop Concept Luna yang mudah diperbaiki, mudah didaur ulang dan juga dapat terus digunakan kembali. Mereka meyakini bahwa gabungan dari ketiga fitur tersebut dapat mengurangi produksi jejak karbon hingga 50 persen.

“Kami yakin bahwa laptop Concept Luna dapat menjadi solusi untuk mengatasi permasalahan lingkungan di masa depan. Laptop ini kami harapkan dapat mengurangi penumpukan limbah elektronik dan dapat mengatasi perubahan iklim,” kata Ahli Strategi Desain dari Dell, Drew Tosh, dalam The Verge

Untuk merancang laptop Concept Luna yang berkelanjutan, Dell berinovasi dengan mendesain ulang setiap komponen laptop agar dapat bekerja lebih efisien. Mereka melengkapi laptop tersebut dengan motherboard yang berukuran 75 persen lebih kecil dan mengurangi penggunaan komponen hingga 20 persen lebih sedikit. Mereka juga mengurangi jumlah penggunaan sekrup hingga 10 kali lipat.

“Dengan mengurangi jumlah penggunaan komponen, teknisi dapat melakukan perbaikan terhadap laptop secara mudah dan cepat. Hal tersebut dapat menghemat penggunaan energi dan sumber daya, serta dapat meminimalisir produksi limbah elektronik,” papar Drew.

Dell Fokus Gunakan Material Berbasis Bio

Selain mengurangi jumlah penggunaan komponen, Dell juga berfokus terhadap penggunaan material berbasis bio untuk laptop terbaru mereka. Mereka menggunakan papan sirkuit cetak (PCB) yang terbuat dari serat rami dan biopolimer yang mudah larut dalam air.

Selain itu, mereka juga menggunakan material ramah lingkungan lainnya seperti aluminium yang diproses dengan menggunakan tenaga air. Dell memastikan bahwa seluruh komponen dalam laptop Concept Luna dapat didaur ulang kembali pada akhir masa pakainya.

Upaya Dell untuk menciptakan laptop berkelanjutan juga mereka implementasikan dengan cara mengubah tata letak komponen pada laptop. Mereka meletakkan motherboard lebih dekat dengan bagian cover yang memiliki area pendinginan lebih besar. Selain itu, mereka juga meletakkan baterai pada posisi khusus sehingga dapat mencegah terjadinya overheating pada laptop.

“Upaya tersebut secara signifikan dapat menghemat penggunaan daya secara keseluruhan. Kami juga menggunakan teknologi deep-cycle pada baterai laptop yang dapat memperpanjang usia pakai baterai,” tulis Chief Technology Officer dari Dell, Glen Robson, dalam situs resmi Dell Technologies.

Perlu kita ketahui bahwa saat ini laptop Concept Luna masih berada dalam tahap pengembangan. Dell masih belum memastikan kapan mereka akan meluncurkan laptop “hijau” yang satu ini secara resmi. Mereka masih perlu beberapa waktu untuk menyempurnakan konsep dari laptop tersebut.

Bagaimana, apakah Sobat Greeners tertarik untuk mencoba dan memiliki laptop Concept Luna?

Penulis: Anggi R. Firdhani

Sumber:

The Verge

Engadget

Top