Plastik bukan satu-satunya sumber polusi di planet kita. Tetapi bahan biodegradable seperti cangkang telur pun bisa dapat menjadi masalah jika dibiarkan. Misalnya, sampah makanan mudah menumpuk dan tidak semuanya mudah kita daur ulang atau gunakan kembali.
Mengingat beragamnya jenis makanan yang menggunakan telur, cangkang telur adalah contoh utama bahan yang tidak hanya menjadi limbah literal. Tetapi juga berpotensi terbuang menjadi sesuatu yang lebih bermanfaat.
Vas bunga Burn’tShell menggunakan dua jenis bahan berkelanjutan. Kulit telur ini telah digunakan sebagai bahan vas bagian bawah. Sedangkan tepung tapioka untuk cangkangnya.
Secara teknis, cangkang telur ini tidak dapat didaur ulang. Namun, mereka dapat terurai secara hayati dan berfungsi sebagai kompos yang sangat baik untuk kebun. Selain itu, sisa telur memiliki beberapa kegunaan lainnya.
Sayangnya, kebanyakan orang, dapur, dan proses produksi makanan tidak memberikan perhatian khusus pada limbah makanan seperti cangkang telur.
Tak heran hal ini bisa menimbulkan masalah. Untungnya, selalu ada cara untuk mendaur ulang beberapa jenis limbah makanan.
Desain Vas Bunga dari Cangkang Telur
Keunikan dari vas bunga ini yaitu prosesnya menggunakan sifat, potensi, dan kinerja bawaan materialnya. Hal ini bisa membentuk desain lebih alami dan unik.
Aksesori antik ini bisa menciptakan bentuk organik yang menarik untuk menghiasi meja. Burn’tShell tidak hanya membuat vas bunga, mereka juga memproduksi lampu dengan bentuk yang menarik.
Burn’tShell menggunakan limbah makanan untuk membuat produk biodegradable dan biomaterial yang dapat terurai secara hayati. Kemudian memanfaatkan bagian telur ini sehingga mengurangi efek berbahaya bagi Bumi.
Vas dan lampu menampilkan warna rona cokelat muda yang berpadu dengan bercak putih yang bersahaja. Meskipun bentuk lengkungnya tidak biasa, tetapi aksesori ini menyampaikan karakter organik yang unik.
Asesoris ini pasti akan menjadi centerpieces yang pas untuk meja restoran, terutama di mana telur menjadi hidangan utama. Ini menjadi contoh bahwa cangkang telur bisa menjadi bahan untuk sesuatu yang lebih besar, dan dikreasikan menjadi barang yang unik.
Penulis : Dini Jembar Wardani
Editor : Ari Rikin
Sumber : Yankodesign