TORE, Kaus Kaki Daur Ulang 100 Persen Pertama di Dunia

Reading time: 2 menit
TORE kaus kaki 100 persen daur ulang yang ramah lingkungan. Foto: Fashion United

Produsen kaus kaki asal Inggris bernama Sockshop telah meluncurkan kaus kaki daur ulang 100 persen pertama di dunia, TORE. Tujuan mereka menghadirkan koleksi kaus kaki tersebut untuk mengatasi pemborosan tekstil dan mengurangi penggunaan air dalam jumlah berlebih.

“Kaus kaki TORE menawarkan perpaduan sempurna antara kenyamanan, daya tahan dan juga keberlanjutan. Melalui produk ini, kami ingin mengurangi penggunaan bahan mentah dan memberikan kehidupan kedua pada limbah yang ada,” tulis Sockshop dalam situs resmi mereka.

Untuk menghadirkan koleksi kaus kaki TORE, Sockshop memanfaatkan bahan-bahan daur ulang yang ada seperti serat daur ulang, limbah kapas dan juga poliester daur ulang. Selain itu, mereka juga menggunakan limbah tekstil lainnya seperti sisa benang dan potongan kain bekas. Setiap pasang kaus kaki dikemas dengan menggunakan kertas daur ulang dan plastik berbahan dasar pati tumbuhan yang mudah terurai.

“Setiap pasang kaus kaki TORE dapat menghemat penggunaan air sebanyak satu liter, mengurangi produksi sampah plastik hingga 23,7 gram dan mengurangi limbah tekstil hingga 90 gram,” tulis Sockshop.

Hadirkan TORE, Sockshop Usung Ekonomi Sirkular

Dalam menghadirkan koleksi kaus kaki TORE, Sockshop berkomitmen untuk menerapkan konsep ekonomi sirkular. Mereka berjanji untuk selalu patuh terhadap prinsip 3R (reuse, reduce, recycle) dan tidak akan menciptakan sampah baru dalam praktik bisnis mereka.

“Industri fesyen memiliki dampak yang sangat negatif terhadap planet kita dan lingkungan. Melalui TORE, kami berkomitmen untuk membuat perubahan kecil demi menciptakan dunia yang lebih baik,” ungkap Amit Ruia, Direktur Pelaksana Sockshop, seperti dilansir dari Fashion United.

Sockshop menyarankan seluruh konsumennya untuk tidak langsung membuang kaus kaki TORE ketika ia mencapai akhir masa pakainya. Mereka meminta setiap pengguna TORE untuk mendaur ulang kaus kaki yang sudah usang atau memanfaatkannya kembali menjadi sesuatu yang lain. Kaus kaki usang tidak seharusnya langsung bernasib menjadi sampah karena ia sebenarnya masih memiliki banyak kegunaan.

Sebagai informasi, meskipun TORE terbuat dari bahan daur ulang, kaus kaki tersebut tetap nyaman untuk digunakan dan bersifat hipoalergenik. Kaus kaki tersebut juga memiliki penampilan klasik yang menarik dan cocok untuk kita gunakan sehari-hari.

Penulis: Anggi R. Firdhani

Sumber:

Situs Resmi Sockshop

Fashion United

Top