Tetap Modis dengan Tas Kulit Vegan

Reading time: 2 menit
Mio Borsa
Mio Borsa menawarkan tas modis dengan prinsip berkelanjutan. Foto: inhabitat.com

Tas yang terbuat dari kulit hewan mungkin terlihat keren dan berkualitas tinggi. Sayangnya, banyak hewan yang dikorbankan dalam proses produksi fesyen ini. Organisasi pecinta hewan PETA menyebut lebih dari satu triliun hewan tersiksa karena diambil kulitnya untuk industri mode. Produsen pun mulai menawarkan produk cruelty free, bebas kejahatan. Salah satunya adalah Mio Borsa yang meluncurkan tas kulit vegan.

“Kulit asli membutuhkan kulit binatang, sementara kulit imitasi dan vegan menawarkan alternatif. Alternatif ini membuat kita terlihat keren sekaligus berbuat baik,” ujar Palavi Behl, pendiri Mio Borsa.

Baca juga: Bahan Mode yang Berdampak Ke Lingkungan

Dikutip dari Inhabitat, merek asal New Delhi, India ini menggunakan pinatex sebagai bahan utama. Pinatex terbuat dari kombinasi ekstrak batang nanas, poliuretan, dan resin sintesis. Poliuretan seringkali digunakan untuk kayu karena tahan terhadap air, anti lecet, dan noda. Dari bahan yang digunakan, Behl mengklaim produknya tidak hanya ramah lingkungan, tetapi juga tahan lama dan memiliki kualitas yang baik serta mudah untuk dibersihkan.

Mio Borsa

Tas kulit vegan ini memakai kombinasi ekstrak batang nanas, poliuretan, dan resin sintesis. Foto: inhabitat.com

Ia melanjutkan, kulit vegan dan imitasi menawarkan solusi untuk tetap berpenampilan modis namun lebih berkelanjutan. Menghindari produk kulit hewan, ujarnya, bukan hanya baik untuk populasi hewan, tetapi juga untuk planet. Pasalnya jika salah satu spesies hewan lenyap, akan sangat memengaruhi rantai makanan dan ekosistem yang ada.

Baca juga: Kacamata Ramah Lingkungan dari Jaring Ikan Bekas

Tas Kulit Vegan: Ramah  di Lingkungan, Ramah di Kantong

Lebih jauh, Behl mengaku industri fesyen terus berkiblat pada tren. Behl pun setia mengikuti tren dengan berusaha untuk tetap menerapkan prinsip berkelanjutan. Di peluncuran koleksi musim semi dan musim panas mereka kali ini, Mio Borsa menawarkan tampilan yang khas. Setiap desainnya juga memiliki beragam warna, sehingga pembeli dapat memilih warna yang diinginkan.

“Produk kami tidak hanya lebih baik untuk dunia, tapi juga lebih baik untuk lemari dan dompet. Kulit vegan hampir selalu lebih murah daripada yang asli. Ia pun serbaguna dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan,” ucap Behl.

Penulis: Mega Anisa

Editor : Ixora Devi

Top