Raline Shah: Indonesia, Negeri Paling Indah di Dunia

Reading time: 2 menit
Raline Shah. Foto: greeners.co/Gloria Safira

Jakarta (Greeners) – Setelah menjejaki berbagai destinasi wisata di Indonesia, Raline Shah menyatakan kebanggaannya menjadi warga negara serta memiliki negeri ini. Bahkan, ia pun menyimpulkan bahwa Indonesia merupakan negeri paling indah yang pernah dikunjunginya di dunia. Kekayaan alam yang beragam di Indonesia membuatnya semakin mencintai negara kepulauan ini dibandingkan dengan negara lain.

“Tahun lalu, aku mengunjungi Lombok. Di sana, aku menyelam ke dalam lautan yang paling dalam dan ke gunung yang paling tinggi di sana yaitu Gunung Rinjani. Dan itu satu propinsi saja indahnya luar biasa, bagaimana propinsi-propinsi yang lain? Masya Allah deh,” katanya saat diwawancarai usai premier film terbarunya, “Surga Yang Tak Dirindukan”.

Menurut Raline, Indonesia memiliki kekayaan dan keindahan yang tidak terbatas. Beragamnya kekayaan ini membedakan Indonesia dengan negara-negara lain di dunia yang hanya memiliki destinasi wisata tertentu. Bagi Raline, baik laut maupun pegunungan Indonesia, semuanya memiliki cita rasa yang tinggi dan penuh pesona.

“Negara Indonesia ini alamnya beragam jadi berbeda dengan negara lain di mana mereka hanya terkenal dengan kriteria tertentu, misalnya pantainya saja. Namun, Indonesia tidak seperti itu, semuanya ada dan aku bangga sekali menjadi orang Indonesia,” ujarnya.

Menyadari perlunya rasa memiliki untuk menjaga alam Indonesia, mantan finalis Puteri Indonesia tahun 2008 ini pun menuturkan bahwa rasa memiliki merupakan salah satu cara untuk melestarikan alam dan budaya Indonesia. Menurutnya, rasa memiliki yang tinggi akan membuat seseorang dengan mudah mengajak orang lain untuk ikut menjaga alam ini.

“Cara untuk menjaga alam Indonesia, kita harus punya rasa kepemilikan. Kalau kita sudah merasa memiliki Indonesia dan merasa bagian dari Indonesia, ke depannya kita bisa lebih bertanggung jawab lagi untuk memelihara dan menjaga serta dapat menghimbau teman-teman kita untuk merasakannya juga,” imbuhnya.

Selain itu, ia berharap agar anak muda lebih mengutamakan untuk berlibur di Indonesia. Destinasi wisata yang tidak terbatas inilah yang akan membuat masyarakat jatuh cinta dengan negerinya sendiri.

“Aku ingin banyak anak muda tahu bahwa tamasya atau berlibur di Indonesia itu enggak kalah sama di luar negeri ,” tutupnya.

Penulis: Gloria Safira

Top