Pelatih fitness dan pilates, Juliet Kaska, yang kliennya adalah Kerry Washington, Pink, dan Karlies Kloss, sangat memperhatikan soal postur tubuh yang benar. Dia mendapati kebiasaan sehari-hari yang umum terjadi seperti menatap telepon genggam atau merosot saat duduk dapat menyebabkan masalah kesehatan yang lebih serius seperti sakit punggung dan leher.
Juliet membabarkan solusi sederhana untuk memperbaiki kebiasaan ini. Solusinya mencakup latihan dan peregangan untuk melawan kebiasaan postur tubuh yang buruk, khususnya cara Anda mengemudi atau cara memegang ponsel.
“Untuk memperbaiki postur tubuh, Anda perlu mengubah kebiasaan buruk. Anda juga memerlukan latihan untuk memperkuat otot yang tidak melakukan tugasnya, dan meregangkan otot yang terlalu banyak bekerja. Ada pekerjaan yang terlibat dalam penyesuaian postur Anda. Tetapi, setelah tubuh Anda belajar menahan diri dari kebiasaan buruk itu, nantinya Anda akan mudah mempertahankan kebiasaan baru,” ujar Juliet.
Berikut adalah kebiasaan harian yang mengarah pada postur tubuh yang buruk, kebiasaan baru untuk melatih otak Anda untuk postur yang lebih baik, dan latihan peregangan.
Latihan Korektif untuk Perbaiki Postur Tubuh
1. Memegang Ponsel di bawah Ketinggian Dada
Kebiasaan baru: Angkat ponsel Anda setinggi dagu saat membaca dan menanggapi pesan.
Peregangan korektif: Berbaring memanjang di atas roller busa atau 2-3 gulungan handuk besar. Angkat lengan ke samping dengan menekuk siku. Telapak tangan menghadap ke atas (seperti Anda membuat tiang gawang dengan lengan). Menekuk siku, bawa lengan ke atas sampai ujung jari bersentuhan, lalu kembali ke tiang gawang. Lakukan ini 3 kali sehari selama 1-2 menit.
Latihan postur korektif: Membungkuk lalu pegang satu beban di masing-masing tangan, telapak tangan saling berhadapan. Letakkan satu kaki ke depan, lalu engsel di depan pinggul untuk menjaga agar punggung tetap rata. Tekuk siku, tarik beban ke bagian luar tulang rusuk, satukan tulang belikat Anda. Lakukan 3 set dengan 15 repetisi.
2. Perbaiki Postur Tubuh: Jangan Menggunakan Monitor Komputer yang Rendah
Kebiasaan baru: Angkat monitor Anda sehingga bagian tengah layarnya sejajar dengan mata
Peregangan korektif: Duduklah di kursi dengan punggung tegak. Miringkan kepala Anda ke kanan dengan membawa telinga kanan ke arah bahu kanan. Letakkan tangan kanan Anda di sisi kiri kepala dengan mendekatkan telinga ke bahu. Anda akan merasakan regangan di sepanjang sisi kiri leher dan otot bagian atas. Lakukan ini 3 kali atau lebih sehari selama 30-60 detik tiap sisi.
Latihan postur korektif: Duduklah tegak di kursi dengan punggung tegak. Posisikan kepala Anda sejajar, sehingga dagu Anda sejajar dengan lantai. Luruskan kepala Anda tanpa mengangkat dagu ke atas atau ke bawah, sampai Anda merasakan otot leher belakang aktif. Tahan selama 30-60 detik. Ulangi 3 kali atau lebih sepanjang hari. Paling baik jika dilakukan tepat setelah peregangan.
Baca juga: Tetap Ramah Lingkungan Saat Berolahraga
3. Duduk Merosot saat Mengemudi, Makan, Menonton TV, atau Bekerja
Kebiasaan baru: Tarik tulang belikat Anda ke belakang, dan bayangkan Anda memiliki tali yang terpasang di bagian atas kepala yang menarik tulang belakang Anda.
Peregangan korektif: Satukan kedua tangan di belakang punggung, dengan jari-jari saling bertautan. Angkat lengan Anda ke atas menjauh dari tubuh sampai Anda merasakan regangan di bagian depan bahu dan otot dada.
Latihan postur korektif: Lakukan posisi reverse fly. Pegang 1 beban ringan di masing-masing tangan. Letakkan 1 kaki ke depan, lalu engsel ke depan pinggul untuk menjaga agar punggung tetap rata. Lingkarkan lengan di depan Anda. Buka lengan ke samping, angkat ke atas sejajar dengan bahu. Tahan saat Anda menurunkan lengan kembali ke posisi awal. Lakukan 3 set dengan 15 kali pengulangan.
Semoga cara ini membuat postur tubuh Anda lebih baik ya! Lumayan kan, menghemat uang dengan tidak membeli obat sakit punggung.
Sumber:
Penulis: Agnes Marpaung
Editor: Ixora Devi