Produsen sepatu asal Italia, Crimagno menciptakan sepatu dengan desain unik yang dibuat langsung menggunakan tangan atau handmade bernama KOBI. Tidak hanya unik, Crimagno membuat produknya selaras dengan lingkungan melalui nilai-nilai dan praktik berkelanjutan yang tinggi.
Menariknya, sebagian besar sepatu asal Italia ini terbuat dari bahan-bahan daur ulang. Bagian inti badan sepatu terbuat dari ekstrusi berbasis bio ampas jagung, apel serta kapas bersertifikat. Bagian dalam sepatu atau insole menggunakan rami, dan poliester daur ulang yang mereka tenun menggunakan tangan.
Berbeda dari sepatu pada umumnya, KOBI memiliki bagian bawah alas kaki atau outsole yang terpisah di bagian tengah. Efek ini memberikan pengalaman seperti berjalan tanpa alas kaki pada konsumen.
Pada outsole sepatu, Crimagno membuatnya dari karet alam dan bahan daur ulang sol pabrik. Tidak hanya itu, mereka mencampurkannya dengan kayu rami daur ulang untuk memberikan efek pola dan warna yang khas. Meski terbuat dari kayu, bantalan luarnya sangat ringan, tahan lama, dan ramah lingkungan karena tidak terbuat dari plastik. Lalu aksesoris sepatu yakni zip juga terbuat dari poliester daur ulang yang sudah mengantongi sertifikat lingkungan termasuk dari Greenpeace International.
“Berkat proses ini, kami dapat mengurangi jumlah material baru yang dibutuhkan dan menghemat energi selama proses produksi,” papar Crimagno dalam situs resminya.
Meski terbuat dari bahan daur ulang, Crimagno sangat memperhatikan kualitas dan menjunjung durabilitas yang tinggi. “Kami fokus untuk membuat produk berkualitas tinggi yang bertahan dalam waktu yang lama. Fokus yang sama juga berlaku untuk lingkungan kita,” katanya.
Perkuat Komitmen Ramah Lingkungan
Dengan beberapa desain sepatu yang inovatif dan menarik, komitmen hijau lainnya juga terlihat dari pengemasan sepatu KOBI. Alih-alih menggunakan kotak kardus sepatu, Crimagno menggunakan tas flanel bersertifikat Global Recycle Standard (GRS) yang 100 % dapat didaur ulang. Tas flanel ini juga bisa konsumen gunakan kembali untuk berbagai hal, seperti tas belanja dan berbagai kebutuhan lainnya.
Tahun ini, Crimagno tengah mengembangkan program untuk menawarkan jasa daur ulang sepatu KOBI yang sudah tidak layak pakai bagi konsumen. Nantinya, apabila konsumen menggunakan jasa ini mereka akan mendapatkan potongan jika ingin membeli sepasang sepatu baru KOBI.
“Kami akan mengurus pembongkaran dan daur ulang komponen individual yang benar. Misalnya, sol akan kita gunakan untuk membangun arena pacuan kuda atletik,” ucapnya.
Tidak berhenti pada program tersebut, setiap satu pasang sepatu KOBI yang terjual, Crimagno akan menanam satu pohon baru di Italia.
“Kami percaya bahwa kami dapat membuat planet ini lebih hijau, dan kami akan melakukan bagian kami untuk mewujudkannya,” jelasnya.
Penulis: Zahra Shafira
Sumber: