Ini yang Akan Terjadi Jika Kamu Mengurangi Konsumsi Gula

Reading time: 2 menit
Kurangi konsumsi gula berlebihan akan berdampak positif pada tubuh. Foto: Freepik

Siapa yang tidak menyukai makanan dan minuman manis? Ice cream, kue cokelat, donat, kue tart, hingga minuman cokelat, menjadi hidangan favorit bagi semua orang. Meski sulit untuk ditolak, mengonsumsi makanan dan minuman manis sudah mulai harus kamu kurangi Sobat Greeners.

Pasalnya, mengonsumsi gula secara berlebih dapat membahayakan kesehatan tubuh dengan mendatangkan berbagai macam penyakit, salah satunya diabetes. Ahli kesehatan juga menyarankan, batas maksimal mengonsumi gula yakni tidak lebih dari 150 kalori per harinya.

Tidak hanya dapat menghindari penyakit, mengurangi konsumsi gula ternyata bisa memberikan efek positif pada tubuh, lho! Simak penjelasannya berikut ini!

1. Sukses Diet dan Berat Badan Terjaga

Sudah menjadi rahasia umum bahwa makanan dan minuman manis dapat meningkatkan berat badan. Jika Sobat Greeners mengurangi konsumsi gula, hal ini akan mengurangi jumlah kalori yang masuk dan mendorong tubuh untuk menggunakan cadangan lemak sebagai energi. Sehingga akan membantu kamu untuk menurunkan berat badan dengan lebih mudah.

2. Kulit Lebih Sehat

Berdasarkan studi yang diterbitkan dalam jurnal Clinical, Cosmetic and Investigative Dermatology kulit akan rentan terhadap noda, kusam hingga jerawat apabila kamu mengonsumsi terlalu banyak gula. Pasalnya gula memiliki efek dehidrasi yang meningkatkan produksi minyak secara berlebih.

3. Memiliki Gigi yang Lebih Sehat

Sebuah studi pada tahun 2003 yang dilakukan oleh Riva Touger-Decker, peneliti dari University of Medicine & Dentistry of New Jersey menyebut, gula dapat menyebabkan pembusukan pada gigi. Agar gigi lebih sehat, pakar kesehatan menganjurkan untuk mengurangi gula tidak lebih dari 5 % per hari.

4. Tidur Lebih Nyenyak

Mengonsumsi gula secara berlebihan dapat memengaruhi kualitas tidur. Maka dari itu ketika Sobat Greeners mengurangi gula, hormon tidur atau melatonin akan berfungsi dengan lebih baik dan membuat tidur menjadi lebih nyenyak dan berkualitas. Seiring dengan itu, mengurangi asupan gula juga akan membuat hormon stress dalam tubuh berkurang.

5. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Mengonsumsi makanan atau minuman manis secara berlebihan dapat meningkatkan peradangan kronis dan menurunkan sistem kekebalan pada tubuh. Karena itu, Sobat Greeners bisa mengganti makanan dan minuman manis dengan hidangan yang lebih sehat agar sistem kekebalan tubuh dapat terjaga.

6. Membuat Kulit Tampak Lebih Muda

Percaya atau tidak, mengurangi konsumsi gula dapat memperlambat penuaan dini dan keriput pada kulit, lho! Hal ini terjadi karena gula berlebih dapat merusak kolagen dan mempercepat proses glikasi.

Hal penting yang harus Sobat Greeners ingat, mengurangi konsumsi gula penting untuk kamu lakukan sedini mungkin. Namun gula juga memiliki fungsi penting bagi tubuh apabila kamu mengonsumsinya sesuai takaran dan tidak berlebihan.

Penulis: Zahra Shafira

Editor : Ari Rikin

Sumber:

Obgynal

The Healthy

Top