Sama halnya dengan sakit gigi, sakit gusi juga kerap mengganggu berbagai aktivitas yang Anda lakukan sehari-hari. Tapi jangan khawatir, mengobati sakit pada gusi ini ternyata tidak sesulit mengobati sakit gigi. Faktanya, ada banyak obat rumahan yang dapat digunakan untuk mengobati berbagai masalah umum pada gusi seperti gusi bengkak, kemerahan dan pendarahan (gingivitis) yang jika tidak segera diobati dapat menyebar ke jaringan dan tulang yang mendukung gigi.
Dirangkum dari laman Natural Society, yuk simak berikut adalah 7 obat rumahan yang dapat Anda gunakan untuk mengobati sakit gusi.
1. Daun Sage
Daun Sage atau Salvia officinalis merupakan jenis tanaman herbal yang sering kita temui sebagai salah satu bahan pembuat sabun dan kosmetik. Namun sebenarnya pada zaman dahulu daun sage ini sering digunakan sebagai obat tradisional untuk menyembuhkan penyakit gingivitis dan gusi. Untuk mengobati rasa sakit pada gusi Anda, rebuslah sekitar 50 daun sage segar dalam air suling dan kemudian berkumurlah dengan rebusan daun sage beberapa kali sehari seperti obat kumur. Anda juga bisa membuat teh sage dan meminumnya sepanjang hari. Daun sage terbukti ampuh dalam menyembuhkan sakit gusi karena memiliki antioksidan dalam jumlah yang besar dan juga mengandung anti-inflamasi dan sifat antimikroba.