3. Boks minuman dingin
Untuk membuat boks minuman dingin, Sobat Greeners harus mengeluarkan bagian dalam kulkas bekas seperti evaporator, kompresor dan kondensor, rak dan laci. Setelah itu, baringkan kulkas dengan kondisi pintu kulkas menghadap ke atas agar dapat dibuka tutup dengan mudah. Sobat Greeners dapat mengkreasikan atau membingkai kulkas boks tersebut agar terlihat cantik.
4. Kursi keren dari kulkas
Kulkas bekas pun dapat dijadikan kursi yang keren. Kreasi ini dibuat oleh desainer Yinnon dan Danit Simhi yang terinspirasi oleh kursi ikonik berbentuk setengah bulat yang disebut Globe Chair buatan Eero Aarnio yang tenar tahun 60-an. Lepas bagian pintu kulkas dan isi bagian dalamnya dengan bahan sofa.
5. Kandang anjing atau kucing
Sobat Greeners dapat memanfaatkan kulkas bekas ini untuk dijadikan sebagai kandang binatang peliharaan. Caranya cukup mudah, Sobat Greeners hanya perlu memisahkan bagian pintu dengan badan kulkas. Setelah itu, bersihkan badan kulkas lalu baringkan secara horizontal dengan bagian yang terbuka menghadap keluar. Tak ketinggalan, taruh bantal dan tempat air minum agar peliharaanmu merasa nyaman.
Penulis: Gloria Safira