5 Macam Buah untuk Mengurangi Sembelit

Reading time: 3 menit
Buah Apel

Foto: shutterstock.com

2. Buah Apel

Satu buah apel berukuran sedang atau sekitar 182 gram mengandung 4,4 gram serat. Ukuran ini setara dengan 17 persen dari asupan harian yang direkomendasikan. Sekitar 2,8 gram serat apel itu tidak larut. Namun, 1,2 gram sisanya larut dan sebagian besar berbentuk serat makanan yang disebut pektin.

Di usus, pektin dengan cepat difermentasi oleh bakteri untuk membentuk asam lemak. Komponen tersebut yang menarik air ke usus besar, melunakkan tinja, dan mengurangi waktu transit usus.

Suatu penelitian terhadap 80 orang dengan kasus konstipasi menemukan bahwa pektin dapat mempercepat pergerakan tinja melalui usus, memperbaiki gejala sembelit, dan meningkatkan jumlah bakteri menguntungkan di usus.

Studi lain menemukan bahwa tikus yang diberi makan serat apel mengalami peningkatan frekuensi dan berat tinja, meskipun diberi morfin yang menyebabkan sembelit.

Top