Jakarta (Greeners) – Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia yakin hingga saat ini penduduk Indonesia masih tetap aman dari ancaman virus ebola. Keyakinan tersebut dikarenakan tidak adanya jalur penerbangan langsung dari Indonesia menuju keempat negara di kawasan Afrika Barat yang menjadi negara endemik virus ebola tersebut.
Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) Kemenkes RI, Prof. dr. Tjandra Yoga Aditama menjelaskan bahwa sangat sedikit orang Indonesia yang melakukan perjalanan menuju empat negara tersebut.
“Hingga saat ini kita memang masih terus waspada meskipun sebenarnya kita masih cukup aman karena kita tidak memiliki jalur penerbangan ke Liberia, Sierra Leone, Nigeria, Guinea dan beberapa negara endemik di Afrika itu,” jelas Tjandra, Jakarta, Rabu (06/08).
Kementrian Kesehatan juga menghimbau pada seluruh rakyat Indonesia yang jika memang akan bepergian kenegara-negara endemik tersebut untuk lebih berhati-hati terhadap penularan virus Ebola.
“Kita berikan pemberitahuan yang mau ke sana kalau penularannya itu melalui cairan tubuh, sehingga diharapkan lebih berhati-hati,” tambahnya.
Namun, meski merasa aman, Kemenkes juga tetap melakukan tindakan antisipasi jikalau nanti virus ebola masuk ke Indonesia. Prof. Tjandra mengatakan bahwa Kementrian Kesehatan telah mempersiapkan Laboratorium guna memeriksa virus yang telah menewaskan lebih dari 700 orang tersebut.
“Kita sudah siagakan laboratoriumnya, jadi jika nanti ada yang memiliki gejala bisa langsung kita periksa,” tutup Prof. Tjandra.
(G09)