Sore hari pada hari jumat, 20 Juni 2014 Taman Cikapayang Bandung dipenuhi oleh Perhimpunan Organisasi Masyarakat Sipil Jawa Barat (Liga Pemuda Bandung, Walhi Jabar, LBH Bandung, FKMA, FMN, PPMP, Kumandang, Kumala, Kamayasa, Foros Banten, Propagasi) menggelar “Aksi Solidaritas Atas Perlakuan Ketidakadilan dan Penipuan atas Mega Proyek Semen Indonesia Group dengan nilai Investasi diperkirakan lebih dari Rp 4 Trilyun” oleh para pimpinan Daerah Kabupaten Rembang, Jawa Tengah. Solidaritas ini wujud keprihatinan sesama “Warga Negara Indonesia” atas aksi yang dilakukan oleh Warga Desa Gunung Kendeng yang melawan penolakan pendirian Pabrik Semen.
Penulis : Gilang Surahman , twitter @gilsur