LSPR 4C Gelar Workshop Beeswax Wrap Pembungkus Ramah Lingkungan

Reading time: 2 menit
Workshop Beeswax Wrap. Foto: LSPR 4C
Workshop Beeswax Wrap. Foto: LSPR 4C

Jakarta (Greeners) – LSPR Climate Change Champions Club (LSPR 4C)  sukses menyelenggarakan “Beeswax Wrap: It’s Wrap” di Mall of Indonesia pada Minggu, 9 Maret 2025. Workshop tersebut merupakan kerja sama pertama yang terjalin antara LSPR 4C dengan Anacyclic, brand lokal yang memiliki fokus terhadap produk ramah lingkungan.

Kegiatan Beeswax Wrap: It’s a Wrap bertujuan untuk meningkatkan kesadaran terhadap pentingnya pengurangan penggunaan plastik sekali pakai. Kegiatan ini juga menjadi momentum LSPR 4C dan Anacyclic untuk memperkenalkan beeswax wrap yang merupakan alat penyimpanan makanan yang terbuat dari bahan alami.

Koordinator acara LSPR 4C, Nadya Nabilah mengatakan bahwa kesuksesan acara ini terbukti dengan antusias pengunjung yang melihat langsung demontrasi pembuatan beeswax wrap oleh EC LSPR 2024/2025 dan tim Anacyclic.

“Selain itu, peserta juga berkesempatan mengenal produk tersebut, kain berlapis lilin lebah yang bisa berulang kali menyimpan makanan,” ujar Nadya dalam keterangan tertulisnya, Minggu (9/3).

Workshop Beeswax Wrap. Foto: LSPR 4C

Workshop Beeswax Wrap. Foto: LSPR 4C

Tentang “Beeswax Wrap: It’s a Wrap”

Sebelum workshop mulai, ada penyampaian singkat mengenai pentingnya mengurangi limbah plastik dan bagaimana cara menerapkan gaya hidup ramah lingkungan. Menariknya, penyampaian materi tersebut secara interaktif dan terdapat hadiah seperti tas kecil, pouch, dan totebag untuk peserta yang aktif.

Workshop Beeswax Wrap: It’s a Wrap terbagi dua sesi, pertama pukul 10.30-12.00 WIB dan kedua pukul 13.30-14.50 WIB. Peserta berkesempatan untuk membuat beeswax secara langsung yang terdapat dua ukuran, yaitu 25×35 cm dan 25×25 cm.

Setelah mengikuti petunjuk dari panitia, peserta membuat beeswax mereka masing-masing menggunakan bahan yang panitia sediakan. Hal itu menjadi salah satu upaya untuk meningkatkan pemahaman peserta tentang pentingnya beeswax wrap untuk mengurangi limbah plastik.

Nabilah berharap kegiatan ini dapat menginspirasi banyak orang untuk mulai mengurangi penggunaan sampah sekali pakai. Menurutnya, beeswax wrap menjadi bukti bahwa perubahan kecil dapat memberikan dampak besar bagi lingkungan.

“Melalui acara ini, LSPR 4C berharap dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk mulai mengurangi penggunaan plastik sekali pakai dan beralih ke produk-produk ramah lingkungan,” ucapnya.

 

Penulis: Dini Jembar Wardani

Editor: Indiana Malia

Top