Yogyakarta (Greeners) – Federal Djogja, atau biasa disebut Fedjo, adalah sebuah komunitas sepeda dengan genre sepeda jenis Federal. Tujuan dari dibentuknya komunitas ini adalah untuk merestorasi atau melestarikan lagi sepeda buatan Indonesia tersebut yang mulai tertelan jaman.
Sepeda Federal di produksi di Indonesia oleh PT Federal Cycle Mustika, sebuah anak usaha Astra Group. Namun, masa kejayaan sepeda Federal berakhir setelah perusahaan tersebut terpaksa menghentikan produksi dan menutup usahanya.
Kini, para pemilik sepeda federal kembali unjuk gigi dengan membentuk komunitas. Salah satunya adalah Federal Djogja yang berbasis di Yogyakarta.
Meski bergenre Federal, komunitas ini tidak membatasi jenis sepeda bagi siapa saja yang ingin bergabung. Komunitas Fedjo biasa berkumpul di Pakem setiap hari Minggu, dan Rabu malam di Tugu Jogja.
Menurut anggota Fedjo, kelebihan sepeda Federal, antara lain mudah di cari spare part-nya, dapat digunakan untuk commuting, bahkan bisa untuk sedikit dipakai bersepeda XC atau off road. Namun, sepeda ini paling banyak digunakan adalah sebagai sepeda touring. Rekor anggota komunitas Fedjo yang bersepeda jarak jauh adalah melakukan touring ke Bandung dan Bromo. Saat ini, jumlah anggota yang tercatat pada komunitas Fedjo ada sekitar 50 orang anggota.
“Keep on ride your bike to everywhere,” begitulah ucap Mas Yoga salah satu anggota Fedjo. Dia pun berharap dengan adanya Journalism On Bike ini, aktivitas bersepeda bisa lebih digalakan tak hanya untuk kegiatan outdoor, melainkan juga untuk kegiatan sosial, kegiatan jurnalistik dan kegiatan positif lainnya.
(G03)