Alam Berbicara, Suara Alam Kepada Manusia

Reading time: 2 menit
Conservation International atau CI Indonesia memberikan beberapa bingkisan kepada peserta usai pemutaran film "Alam Berbicara" dalam rangkaian acara Hello Nature 2015 di Gandaria City, Jakarta, Sabtu (14/11). Foto: greeners.co/Renty Hutahaean

Jakarta (Greeners) – Lembaga nirlaba Conservation International atau CI Indonesia menayangkan film pendek berjudul “Alam Berbicara” pada perhelatan Hello Nature 2015. Film yang baru diluncurkan beberapa waktu lalu ini merupakan film versi bahasa Indonesia dan bagian dari kampanye global untuk konservasi dan pembangunan berkelanjutan di Tanah Air.

Film ini memiliki pesan utama seperti mengajak masyarakat Indonesia untuk turut aktif dalam mempertahankan kelestarian alam dengan memproklamirkan bahwa alam tidak memerlukan manusia tapi sebaliknya, manusia memerlukan alam.

“Tentunya kita berharap kalau kampanye sosial ini dapat memberikan kesadaran bagi masyarakat luas karena betapa pentingnya alam yang ada telah semakin rusak akibat ulah manusia,” terang Cristine Hakim selaku pengisi suara untuk narasi “Ibu Pertiwi” dalam film “Alam Berbicara” seperti yang ditayangkan pada acara Hello Nature 2015, Jakarta, Sabtu (14/11) malam.

Regina nikijuluw, Communications Manager Suistainable Landscapes Partnership CI Indonesia menyatakan bahwa kampanye sosial ini dilakukan untuk membangun kesadaran masyarakat bahwa alam tidak membutuhkan manusia melainkan manusialah yang membutuhkan alam. Begitu banyak kegiatan manusia yang merusak alam hanya untuk kepentingan ekonomi.

Oleh karena itu, kampanye sosial ini dilakukan untuk menggugah kesadaran publik tentang pentingnya mendengarkan alam dan mendorong aksi dari masyarakat luas, pemerintah, komunitas, institusi-institusi dan sektor swasta menuju pembangunan berkelanjutan di Indonesia.

“Biasanyakan kampanye itu dilakukan oleh manusia dan dengan ajakan manusia. Kini, kita bikin alamnya yang bicara jadi cukup menarik perhatian panitia COP 21 Paris untuk memutarkan film ini,” tambahnya.

Sebagai informasi, kampanye sosial ini sudah diluncurkan CI menjelang COP 21 yang menurut rencana akan diselenggarakan di Paris, Perancis pada tanggal 30 November-11 Desember 2015. Sementara perhelatan COP 21 bertujuan untuk membentuk kesepakatan internasional tentang iklim yang mengikat secara hukum.

Kampanye “Alam Berbicara” pada tingkat internasional sendiri telah menampilkan delapan film pendek yang dinarasikan oleh selebriti internasional terkemuka seperti Harrison Ford, Julia Roberts, Penelope Cruise dan Edward Norton.

CI Indonesia menarasikan semua film dalam Bahasa Indonesia dan baru saja meluncurkan empat film yang disulihsuarakan oleh selebriti-selebriti Indonesia yaitu Christine Hakim, Lukman Sardi, Pandji Pragiwaksono dan Najwa Shihab. Mereka, secara berturutan, mengisi suara sebagai Ibu Pertiwi, Samudra, Hutan dan Air.

Penulis: Danny Kosasih

Top